INDOSIBER.ID – BEKASI – Sambang warga merupakan program Polri dalam rangka meningkatkan kemitraan Polisi dengan Warga Masyarakat untuk mendukung Harkamtibmas diwilayah Hukum Polsek Jatiasih.
Kegiatan sambang warga Polsek Jatiasih, Kanit Binmas AKP. H. Amirudin SH melakukan kunjungan ke Tokoh masyarakat Karya Sukmajaya bertempat di kediamannya di Jl. Jeran I Rt. 003/05 di wilayah Kel. Jatiluhur Kec. Jatiasih Kota Bekasi, Senin (1/4/2024) malam.
Turut mendampingi Kanit Binmas dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Kel. Jatiluhur Aipda Apriyadi ikut mendampingi Kanit Binmas Jatiasih AKP. H. Amirrudin, SH, silaturahmi ke Tokoh Masyarakat Bpk. Karya Sukmajaya dikediaman guna silahturahmi memberikan himbauan Kamtibmas.